Berbeda dengan kebanyakan Petis yang biasanya terbuat dari pindang ikan atau udang, di Desa Banyuurip Ujungpangkah mempunyai Petis yang Khas, Yaitu Petis yang terbuat dari berbagai Macam Kerang yang dipanaskan hingga cairan kuah menjadi kental seperti saus yang lebih pekat. Dalam pengolahan selanjutnya, petis kerang ini ditambah gula . Ini menyebabkan warnanya menjadi cokelat cenderung hitam dan rasanya manis.
Petis di Banyuurip memiliki keunikan dan ciri khas tersendiri karena rasanya yang cenderung asin, mempunyai tampilan yang cenderung cerah dan warnanya lebih merah kecoklatan. Petis di Desa Banyuurip yang populer adalah Petis Kopang
Petis Kopang ini biasa dipakai sebagai penyedap rasa (seasoning) pada beberapa makanan seperti rujak, sambal, atau makanan lainnya yang termasuk hidangan favorit.
Bahkan para wisatawan resing kali mencari Petis Kopang ini sebagai oleh - oleh