Desa Penanggal adalah salah satu desa yang ada di Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang Provinsi Jawa Timur. Desa Pennanggal sendiri berjarak 25km dari Kota Lumajang. Dimana Desa Penanggal ini terdiri dari tujuh dusun, Yaitu Dusun Krajan, Watukandang, Wonosari, Kemamang, Rekesan Timur, Sumbersari, Gunung Gending. Dimana semua dusun yang terdapat di Desa Penanggal ini mempunyai potensi wisata dan SDM yang unggul.
Dusun Krajan sendiri memiliki potensi wisata alam yang sagat menarik, yaitu hutan pinus. Wisata hutan pinus ini sangat bisa dijadikan sebagai salah satu spot foto yang diburu generasi milenial. Hutan pinus tersebut juga memiliki suasana yang dapat membuat pengunjung merasa nyaman.
Dusun Watukandang memiliki SDM yang unggul, inovatif dan kreatif. Salah satu SDN yang unggul di dusun ini yaitu UMKM nya. UMKM ini bergerak pada sektor kuliner, yaitu Susu Sari Kedelai Nabila.
Dusun ketiga yaitu Dusun Wonosari yang mempunyai untaian sungai yang panjang yang dapat digunakan sebagai wisata arung jeram. Wisata arung jeram ini dapat dilakukan secara berkelompok, wisatawan juga dapat menikmati sejuknya suasana alam dan mengarungi derasnya aliran sungi dengan berbagai rintangan yang menjadi keseruan tersendiri dari wisata ini.
Dusun Kemamang adalah dusun yang mempunyai SDM yang unggul dan kreatif. Dimana sumber dayanya bergerak disektor kerajinan dan kuliner. Salah satu contoh dibidang kulinernya yaitu usaha gula merah, sedangkan di sektor kerajinan ada pembuatan tusuk sate.
Dusun Rekesan Timur juga mempunyai wisata serta SDM yang unggul. Dalam sektor wisata Dusun Rekesan Timur memiliki Wisata Hutan Damaran atau yang dikenal sebagai Wisata Dekalipoh. Dekalipoh juga mempunyai spot foto yang bagus serta memiliki cafe. Wisata itu juga dapat digunakan sebagai tempat ngobrol dan santai. Selain wisata Dusun Rekesan Timur memiliki SDM yang bergerak dibidang kuliner yaitu susu kambing etawa, susu kambing ini merupakan susu kambing murni segar.
Dusun Sumbersari terdapat potensi wisata yang dikenal dengan “Tirtosari View”. Di wisata Tirtosari ini merupakan wisata pemandian alam. Di wisata ini, wisatawan dapat berenang di kolam air jernih yang bersumber langsung dari pegunungan tertinggi di Pulau Jawa yakni Gunung Semeru. Selain berenang, wisatawan juga bisa menikmati swafoto bawah air yang keren bersama ikan yang berwarna-warni. Objek wisata yang ada di pemandian ini juga menyiapkan wahana wisata family camp dengan menyajikan sensasi bermalam di tenda yang sejuk dan sunyi jauh dari keramaian. Selain menyediakan paket wisata yang begitu menarik, di Tirtosari view juga terdapat warung kuliner dan cafe. Cafe tersebut lebih dikenal dengan nama cafe warna-warni, cafe ini memiliki konsep “Back To Nature” yang pastinya sangat cocok bagi kaum milenial.
Dusun Gunung Gending merupakan dusun ke tujuh dari Desa Penanggal dusun ini memiliki potensi wisata alam yaitu Air terjun. Wisata air terjun yang ada di gunung gending merupakan satu-satunya air terjun yang ada di Desa Penanggal dengan pemandangan alam yang tidak kalah menarik.
Selain memiliki banyak potensi alam, Desa Penanggal juga mempunyai wisata tidak kalah menarik yaitu “Lava Tour”. Wisata ini membuat wisatawan menikmati keindahan Desa Penanggal dan kegagahan Gunung semeru.
Seiring dengan pesatnya perkembangan wisata yang ada di desa penanggal desa ini juga tidak lupa akan adat akan budaya yang ada. Pelestarian budaya yang sampai saat ini masih berjalan. Salah satu budaya yang terkenal yaitu Ruwat Air dimana budaya ini bisa dijadikan sebagai tontonan untuk para wisatawan.