Kripik Daun Jeruju merupakan olahan khas di Desa Wisata Pangkahkulon, karena di Desa Pangkahkulon merupakan daerah dengan kawasan mangrove terbesar di Kabupaten Gresik.
Daun Jeruju merupakan satu diantara sekian banyak jenis mangrove yang tumbuh di Desa Pangkahkulon. Daunnya masih segar dan di padukan dengan bahan dan bumbu masak khas jawa sehingga rasanya selain renyah juga tercipta cita rasa Nusantara.Daun Jeruju sendiri sangat berkhasiat untuk kesehatan tubuh diantaranya untuk mengurangi kolesterol, darah tinggi dan asam urat.
Kripik Daun Jeruju ini merupakan ole-oleh bagi Wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata Pangkahkulon. Dalam perjalanan dari pelabuhan ke lokasi Wisata para Wisatawan dapat menikmati Keripik Daun Jeruju sambil memandang hutan mangrove di sepanjang Kali (Sungai) Lewean.